Berita

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, UTDI dan SMAN 1 Teladan Siap Bersinergi

satu tahun yang lalu

YOGYAKARTA – Selasa (26/7/2022) Dalam rangka rangkaian Dies Natalis Ke-43, Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) melakukan silaturahmi ke SMAN 1 Teladan Yogyakarta sebagai salah satu sekolah favorit yang menjadi barometer kualitas pendidikan di Indonesia. Kunjungan perguruan tinggi berbasis teknologi digital sebagai pengembangan bentuk dari STMIK Akakom ini, dilakukan oleh Ketua Yayasan Pendidikan Widya Bakti Yogyakarta Ir Teguh Wijono Budi Prasetijo beserta pengurus dan Pimpinan UTDI. Kunjungan diterima langsung oleh Drs Jumadi MSi selaku Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Teladan Yogyakarta.

Dalam kesempatan tersebut Ir Teguh Wijono Budi Prasetijo MM menyampaikan bahwa kunjungan ini dalam rangka silaturahmi dan memberikan penghargaan atas dukungan SMA Negeri 1 Teladan Yogyakarta dalam Dies Natalis Ke 43 UTDI beberapa waktu lalu. Sementara Drs Jumadi MSi menyambut baik dan siap bersinergi menjalin kerja sama dengan UTDI yang dituangkan dalam piagam kerja sama (MoU). Mengingat kegiatan ekstra kurikuler di SMA Teladan juga sangat berkembang di antaranya Teladan Robotic Team, Karya Ilmiah Remaja (TSC), Olimpiade Sains dan sebagainya. Bahkan salah satu guru mata pelajaran Informatika SMA Teladan juga alumni UTDI ketika dulu masih bernama STMIK Akakom. Jumadi berharap,“Melalui kerja sama kami berharap akan membawa manfaat besar bagi kedua belah pihak dan masyarakat terutama dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan generasi muda Indonesia,” tegas Jumadi. 

Sumber : Kedaulatan Rakyat

https://www.krjogja.com/pendidikan/kampus/tingkatkan-kualitas-pendidikan-utdi-dan-sman-1-teladan-siap-bersinergi/


Berita Lainnya

Sukses Besar, Radio Smart 102.1 FM Yogyakarta Gelar 'Smart Healthy' di UTDI
Sukses Besar, Radio Smart 102.1 FM Yogyakarta Gelar 'Smart Healthy' di UTDI

21 hari yang lalu

YOGYAKARTA – Radio Smart 102.1 FM Yogyakarta telah sukses menyelenggarakan acara bertajuk "Smart Healthy" yang mengusung tema “Sadar Menjaga Reproduksi Sehat”. Acara ...

Selengkapnya
UTDI Resmi Kerjasama Dengan PT Siber Sekuriti Indonesia
UTDI Resmi Kerjasama Dengan PT Siber Sekuriti Indonesia

24 hari yang lalu

YOGYAKARTA - Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) yang dahulu Bernama STMIK AKAKOM dan sekarang menjadi UTDI mulai tahun 2021 kini resmi ...

Selengkapnya
UTDI Gelar Pelatihan Komputer untuk Guru PAUD
UTDI Gelar Pelatihan Komputer untuk Guru PAUD

satu bulan yang lalu

YOGYAKARTA – Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) kembali menunjukkan komitmennya dalam pengabdian masyarakat dengan menyelenggarakan kegiatan pelatihan komputer untuk guru PAUD. ...

Selengkapnya