Berita

Polda DIY Gelar Sosialisasi di UTDI: Pembinaan Karakter Generasi Muda & Penyuluhan Narkoba

4 bulan yang lalu

[Yogyakarta, 21 Mei 2025] — Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) menerima kunjungan dari Polda DIY dalam rangka kegiatan sosialisasi mengenai Pembinaan Karakter Generasi Muda & Penyuluhan Narkoba. Acara ini berlangsung di Ruang Presentasi UTDI dan diikuti oleh ratusan mahasiswa dari berbagai program studi. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai pentingnya mengetahui dan pencegahan terhadap penipuan online dan tidak tergoda dengan narkoba. 

“Kami berharap para mahasiswa UTDI bisa menjadi pelopor dalam menciptakan ruang digital yang sehat, aman, dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Kompol Leo Nisya Sagita, SIK, salah satu pemateri dari Polda DIY.


Kegiatan berlangsung interaktif dengan sesi tanya jawab, diskusi, serta pembagian materi edukatif dari pihak kepolisian. Para mahasiswa pun menyambut positif acara ini dan berharap kegiatan serupa dapat rutin dilakukan sebagai bagian dari pembekalan non-akademik mereka. Dengan adanya sosialisasi ini, UTDI berharap dapat terus berkontribusi dalam menciptakan generasi digital yang tidak hanya cerdas secara teknologi, namun juga bijak dalam bersikap dan bertindak di dunia nyata maupun dunia maya.


Berita Lainnya

UTDI MENJADI HOST DIALOG DAN SOSIALISASI PROGRAM KAMPUS BERDAMPAK
UTDI MENJADI HOST DIALOG DAN SOSIALISASI PROGRAM KAMPUS BERDAMPAK

5 bulan yang lalu

[Yogyakarta, 5 Mei 2025] - Direktur Kelembagaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi Prof. Dr. Mukhamad Najib, ...

Selengkapnya
ACARA WISUDA UTDI PERIODE I T.A. 2024/2025 BERLANGSUNG MERIAH PENUH MAKNA
ACARA WISUDA UTDI PERIODE I T.A. 2024/2025 BERLANGSUNG MERIAH PENUH MAKNA

5 bulan yang lalu

[Yogyakarta, 3 Mei 2025] – Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) telah sukses menggelar Rapat Senat Terbuka dengan agenda tunggal ”Wisuda Diploma Tiga, Sarjana, ...

Selengkapnya
PENGUMUMAN CALON ANGGOTA SATGAS PPKPT
PENGUMUMAN CALON ANGGOTA SATGAS PPKPT

5 bulan yang lalu

Selengkapnya