Berita

UTDI Terima Hibah PKKM 2024, Dirikan Laboratorium Business Intelligence

8 bulan yang lalu

Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) kembali meraih prestasi melalui hibah Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Dikti) pada tahun 2024. Hibah ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas infrastruktur pendidikan, khususnya dalam bidang laboratorium, guna mendukung kegiatan perkuliahan yang lebih baik.

UTDI, di bawah kepemimpinan Bu Deborah sebagai ketua tim, berhasil mengajukan proposal dari jurusan Sistem Informasi. Melalui hibah ini, UTDI membangun laboratorium Business Intelligence (BI) yang dilengkapi dengan 11 unit komputer. dengan spesifikasi PROCESSOR CORE I3-12100, MEMORY 16 GB DDR, STORAGE 1TB NVME.Selain itu, ruang kelasnya juga dilengkapi dengan 1 unit interactive flat panel yang ditempatkan di ruang pembelajaran. Laboratorium BI ini akan menjadi pusat pengembangan keterampilan mahasiswa dalam analisis data dan pengembangan Business Intelligence, sebuah bidang yang semakin penting di dunia industri modern.

Sedangkan ruang kelas yang dilengkapi dengan interactive flat panel diharapkan dapat mendukung proses pembelajaran yang lebih interaktif dan berbasis digital, sejalan dengan tren pendidikan digital saat ini. Melalui hibah PKKM ini, UTDI berkomitmen untuk terus memajukan fasilitas dan kualitas pendidikan, guna mencetak lulusan yang siap bersaing di era Revolusi Industri 4.0.


Berita Lainnya

Workshop Penulisan Proposal Penelitian dan Pengabdian
Workshop Penulisan Proposal Penelitian dan Pengabdian

10 tahun yang lalu

Unit Penelitian dan PPM STMIK AKAKOM pada awal semester genap 2014/2015 mengadakan workshop penulisan proposal Hibah Penelitian dan Pengabdian bagi dosen-dosen. ...

Selengkapnya
Seminar Bioenergi
Seminar Bioenergi

10 tahun yang lalu

Kepuketan 3 bekerja sama dengan Bioenergi training mengadakan seminar dengn topik " Melejitkan potensi diri dan mendongkrak kesuksesan dengan kecerdasan Bioenergi pada : ...

Selengkapnya
Beasiswa PPA dan BBM
Beasiswa PPA dan BBM

10 tahun yang lalu

Bagi mahasiswa yang ingin mendapatkan beasiswa PPA dan BBM dimohon segera melengkapi berkas sesuai persyaratan yang ada di http://kopertis5....

Selengkapnya